Loading

Sabtu, 16 Juli 2011

Battlefield 3 Butuh Spesikasi Komputer Kelas Atas

Selain mengedepankan sistem pemainan yang seru, Battlefield 3 juga fokus pada kualitas grafis yang mengagumkan. Maka tak heran jika membutuhkan komputer dengan spesifkasi tinggi untuk mengoptimalkannya. 

Electronic Arts (EA) sedang mempersiapkan peluncuran Battlefield 3 yang rencananya jatuh pada tanggal 26 Oktober 2011. Walau demikian, spesifikasi komputer untuk memainkan game tersebut telah beredar lebih dahulu di internet.

Seperti yang terpampang pada situs gamestop, penjual game asal Amerika, dan dikutip detikINET, Jumat (15/7/2011). Battlefield 3 membutuhkan prosesorquadcore dari Intel atau AMD.

Selain itu gamer juga disarankan menggunakan Windows 7 64 bit, memori 4 GB, serta kartu grafis setara atau lebih baik dari GeForce GTX 460 dan Radeon HD 6850. Sedangkan untuk instalasi pengguna disarankan memiliki rungan sisa 15 GB di dalam hardsik. 

Spesfikasi di atas memang bukan dirilis oleh EA atau Dice selaku pengembang Battlefield 3 dan bisa saja berubah jelang peluncurannya nanti, namun jika melihat beberapa cuplikan video trailer yang beredar, tampaknya game ini memang bakal haus daya.


sumber : detikinet.com

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites